Garda Bangsa Dan Gemasaba Situbondo Saat Bagikan Ribuan Takjil Di Simpang Empat Alun-alun Situbondo. |
SITUBONDO Lensakomunikasi.com, Gerakan Pemuda Partai Kebangkitan Bangsa (Garda Bangsa) bersama Gerakan Mahasiswa Satu Bangsa (Gemasaba) Kabupaten Situbondo berbagi ribuan takjil buka puasa kepada pengguna jalan di simpang empat alun-alun Situbondo, Jum'at (22/4/2022).
Semua pengurus dua organisasi sayap partai besutan Muhaimin Iskandar di level pemuda dan mahasiswa ini dikerahkan dalam rangka menebar kebaikan demi mendapat berkah Ramadhan 1443 Hijriyah.
"Semua kita kerahkan, ada ribuan takjil yang kami bagikan, tujuannnya untuk mendapatkan berkah Ramadhan," ujar sekretaris DKC Garda Bangsa Situbondo, Fathollah Uday.
Bro Uday, sapaan akrab Fathollah Uday mengungkapkan, sudah ada sekitar 3000 takjil yang dibagikan oleh Garda Bangsa dan Gemasaba Kabupaten Situbondo selama bulan suci Ramadhan.
"Pembagiannya difokuskan di tiga titik, yaitu di wilayah timur, sekitar alun-alun Asembagus, wilayah barat sekitar alun-alun Besuki, dan sekarang wilayah tengah, sekitar alun-alun Situbondo," ungkapnya.
Ia berharap, kegiatan berbagi itu dapat membantu warga yang sedang melaksanakan ibadah puasa, dan dapat mendatangkan keberkahan, utamanya kepada seluruh keluarga besar Partai Kebangkitan Bangsa.
"Do'akan semoga PKB yang didirikan para kiai sepuh NU ini menang memilu 2024, dan Gus Muhaimin menjadi Presiden," tutupnya.
Frengki Nur Holis, ketua Gemasaba Situbondo juga menuturkan kegiatan tersebut menjadi agenda rutinan tahunan setiap romadhan, disamping memperbanyak amal ibadah juga sebagai bentuk aksi sosial.
" Tahun depan isnyallah kolaborasi antara Gemasaba dan Garda Bangsa akan terus sinergi sebagai mesin partai dalam segmen milenial ". Ungkap ketua Gemasaba dengan sapaan akrab Mas Frengki
Sementara itu, Hidayatus Sholeha, pemudik dari Bali mengaku sangat terbantu dengan adanya bagi-bagi takjil. Ia berharap kegiatan berbagi itu terus dilakukan, agar keberadaan Garda Bangsa dan Gemasaba dirasakan masyarakat.
"Saya dari Bali bersama keluarga mau mudik ke Sumenep Madura. Takjil ini sangat membantu, terimakasih," ucapnya sambil berlalu.
AR