Jum'at Barokah, Lembaga PERKASA Kembali Bergerak Bersama dan Peduli Sesama

Dokumentasi sejumlah pengurus lembaga Perkasa ketika berbagi dengan para abang becak di depan RSUD dr. Abdoer Rahem Situbondo

SITUBONDO, (Himmahkpi.com) - langkah membangun rasa kepedulian terhadap masyarakat, Lembaga Pergerakan Kesejahteraan Anak Bangsa kembali selenggarakan kegiatan berbagi bersama di masa pandemi dan PPKM terhadap masyarakat yang layak menerima bantuan, Jum'at ini berbagi kepada para abang becak, pedagang kaki lima dan petugas amal masjid di beberapa Desa serta sembako, Jum'at 13/07/21

Menurut Ketua Umum Lembaga PERKASA Moh. Sadik menjelaskan tentang giat sosialnya telah menjadi giat rutin yang dijadwalkan setiap bulan dan untuk bulan agustus ini menjadi rutinitas setiap hari jum'at.

"Bakti Sosial kali ini, kami beri nama JUM'AT BAROKAH BERSAMA PERKASA, sebagai upaya membangun rasa kepedulian terhadap sesama dan motivasi untuk berbagi bersama mereka yang membutuhkan bantuan". Tegasnya

Lebih lanjut Ketum Perkasa menambahkan tentang sumber dana giat baksosnya yaitu bersumber dari iuran gotong royong keanggotaan semampunya serta dari para donatur yang menitipkan rezekinya untuk di Shadaqahkan kepada masyarakat yang berhak menerima.

"Kami berterimakasih kepada seluruh anggota PERKASA dan juga berterimakasih kepada para donatur yang telah mempercayakan kepada kami untuk membagikan rezekinya kepada masyarakat. Kami melakukan baksos tanpa cari sensasi maupun pamrih sebab telah menjadi niatan dan murni inisiasi rekan-rekan lembaga ini supaya saling berlomba-lomba menebar kemanfaaatan". Terang Cak Sadik kepada media himmahkpi.com

Berdasarkan informasi yang dihimpun kepada sejumlah keanggotaan di Perkasa bahwa kegiatan bakti sosial tersebut dapat menjadi motivasi dan inspirasi bagi semua pihak baik secara individu maupun kelompok yang memiliki rezeki lebih untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Dokumentasi saat berbagi dengan para petugas amal di wilayah panji dan Mangaran
Sementara Abdul Azis devisi Humas Perkasa menyampaikan giat sosial Perkasa bukan hanya kali pertama namun sejak Lembaga Perkasa berdiri memang telah sering melakukan, pada bulan ini lembaga Perkasa telah menyelenggarakan dua kali giat sosial yaitu bertepatan dengan jum'at awal bulan agustus dan hari jum'at ini (13/08/21).

"InsyaALLAH apabila ada rezeki akan berupaya dilakukan 1 minggu atau minimal 1 bulan sekali setiap hari jum'at, meski tidak banyak yang terpenting di dasari dengan niat tulus demi meringankan beban kebutuhan masyarakat". Ujarnya

Disamping itu Eksan Arisandi Devisi Media dan Publikasi menambahkan ditengah situasi pandemi wabah covid dan masa PPKM telah dijumpai masyarakat yanh membutuhkan uluran tangan para dermawan, terutama bagi mereka yang keluarganya tidak ada pekerjaan sehingga dibutuhkan kesadaran bersama untuk saling meringankan beban mereka.

Kami merasa terharu ketika memberi dan melihat sejumlah masyarakat yang membutuhkan bantuan, maka dari itu kami bersama di Lembaga PERKASA berupaya untuk setiap bulan dapat menyisihkan rezeki untuk konsiten berkegiatan sosial. "Alhamdulillah kami sangat bersyukur bisa berbagi meski tidak seberapa tapi InsyaALLAH minimal dapat meringankan beban kebutuhan kesehariannya, Terangnya kepada himmahkpi.com

Hasil pantauan media himmahkpi.com tentang giat sosial jum'at barokah bersama Lembaga Perkasa diketahui sejumlah penerima menyampaikan terimakasih atas pemberiannya baik dari para abang becak di wilayah perkotaan hingga keluarga lansia pra sejahtera yang mendapatkan sembako, semoga kita semua diberikan kesehatan dan Rezeki barokah.


Roz

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama