Dokumentasi sebagian para peserta sebelum perlombaan dimulai |
Perlombaan tersebut digelar pada Hari selasa (25/08/2020) dan diikuti oleh sejumlah warga khususnya para pemuda dusun Setonggak 1 desa Seletreng Kecamatan Kapongan Kabupaten Situbondo.
Tampak antusiasme warga setempat dalam mengikuti giat perlombaan Volly ini, pasalnya para peserta dan penonton merasa bangga atas digelarnya lomba sederhana ini, Ujar salahsatu penonton kepada media himmahkpi.com
"Meskipun negara ini sedang dilanda wabah Covid-19 tapi kami sebagai warga Negara Kesatuan Republik Indonesia tetap semangat untuk bisa memperingati dan memeriahkan HUT RI Ke-75", Terangnya.
Pada giat perlombaan kali ini dimotori oleh Angga sebagai pemuda dusun setonggek 1 desa seletreng, menurutnya lomba kali ini bertujuan untuk memeriahkan HUT RI ke-75, "Kebetulan masih dalam suasana bulan kemerdekaan sehingga menggelar perlombaan selain menjadi budaya dibulan agustus juga sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat setempat tentang pentingnya mengingat serta memeriahkan HUT RI". Jelasnya.
Suasana perlombaan bola volly plastik yang digelar oleh pemuda dusun setonggak 1 desa seletreng kecamatan Kapongan |
Sebab permainan bola volly merupakan salah satu olahraga yang popular baik di tingkat regional dan nasional bahkan internasional, pada perkembangannya banyak di gemari oleh masyarakat indonesia terutama kalangan pemuda.
Lebih dari hal diatas sebagaimana keterangan yang dihimpun media himmahkpi.com bahwa informasinya peserta lomba kali ini selain diikuti dari warga Desa Seletreng bahkan ada sebagian juga dari luar Desa dan Kecamatan.
Pewarta
Pur
Tags:
Olahraga